Kota kami Tegal mendapat kehormatan dalam mengiringi kegiatan ETK pada tanggal 27 Agustus 2016. Pada kegiatan ETK kali ini, Gudep kami diberi tugas sebagai pengiring pasukan utama dengan barisan sepede hias.
kami dan temanku merancang sepeda hiasan dengan kertas krep dan bendera merah putih dari plastik. Pertama-tama kertas krep digunting dan diberi lem agar menempel di sepeda. Kertas krep yang penuh dengan warna warni itu dibentuk seperti tunas kelapa dan ditempelkan ke ranjang sepeda dengan lem. Setelah selesai dihias, sepeda kami terlihat indah dan cantik. Rasanya senang sekali kami melihat sepeda kami yang penuh warna warni. Untuk amannya, setelah sepeda kami hias, kami titipkan di sekolah.
Keesokan harinya kami berangkat ke sekolah, namun tiba-tiba turunlah hujan. Kami sempat kuatir, karena sepeda yang kami hias dengan kertas krep bisa hancur berantakan terkena hujan. Dan usaha kami menghias dan mempercantik sepeda hias kami bisa sia-sia. Akhirnya kami memutuskan untuk menunggu sampai hujan reda.
Alhamdulillah akhirnya hujanpun berhenti. akhirnya kami pun berangkat rame-rame menuju tempat serah terima tunas kelapa. Rute yang kami lalui dimulai dari Kantor Pos dan Giro menuju Alun-Alun Kota Tegal. Kami rasakan adalah kesenangan, kebanggaan karena bisa mengikuti kegiatan yang sangat menyenangkan ini.
inilah gambar-gambar kami dalam ETK 2016 :
Persiapan menghias sepeda biar tampil beda
Kumpul dulu di depan Kantor Pos dan Giro sebelum kegiatan
Serah terima tunas kelapa dari pasukan ETK Kwaran Tegal Barat kepada pasukan ETK Kwaran Tegal Timur
Asyiknya goes dengan sepeda hias
Tidak ada komentar:
Posting Komentar